Please wait...
Kamu wajib bangga lahir di Indonesia, karena setiap tahun, para muda-mudi Indonesia bakal merayakan Hari Sumpah Pemuda. Sebelumnya masih ingat nggak, kenapa sumpah muda selalu dirayakan setiap tahunnya?
Yuk kita flashback dulu. Sumpah pemuda dibacakan pada tanggal 28 Oktober 1928 hasil rumusan dari rapat pemuda-pemudi atau kongres pemuda Indonesia.
Peristiwa sejarah ini merupakan suatu pengakuan pemuda-pemudi Indonesia yang mengikrarkan satu tanah air, satu bangsa dan satu bahasa yang sampai saat ini, diperingati sebagai Hari Sumpah Pemuda.
Masih ingat nggak apa isi pengakuan pemuda-pemudi Indonesia? Ayuk kita ingat-ingat lagi..
Soempah Pemoeda
Kami poetra dan poetri Indonesia, mengakoe bertoempah darah jang satoe, tanah Indonesia.
Kami poetra dan poetri Indonesia mengakoe berbangsa jang satoe, bangsa Indonesia.
Kami poetra dan poetri Indonesia mendjoendjoeng bahasa persatoean, bahasa Indonesia.
Sumpah pemuda memiliki makna yang sangat penting bagi bangsa Indonesia, oleh karena itu, seluruh masyarakat Indonesia diharapkan bisa meneladani sikap dan perilaku para pemuda yang telah berhasil mengikrarkan sumpah pemuda.
Cara meneladani sumpah pemuda adalah dengan cara mengamalkan nilai-nilai sumpah pemuda dalam kehidupan sehari-hari, baik di rumah, sekolah maupun di lingkungan masyarakat. Lalu apa aja sih yang bisa kita lakukan untuk menerapkan nilai sumpah pemuda pada jaman sekarang? Simak Yuk..
Di era digitalisasi, wadah penyebaran informasi sudah sangat mudah diakses. Apalagi dengan lahirnya media sosial yang secara nggak langsung dapat mendoktrin pemikiran pemuda yang masih labil.
Hati-hati loh, hal ini bisa menyelakakan kamu dengan sekali forward (kirim ke teman lainnya). Jika ternyata informasi itu nggak akurat, dan memiliki unsur sara atau pencemaran nama baik. Kamu bisa dikenakan pasal ITE dan terjerumus ke dalam bilik penjara. Wah. serem kan? Makannya harus pintar-pintar menyaring informasi ya.
Ingat ya kita lahir di Indonesia, yang meliputi beragam bahasa, budaya, dan agama. Jadi sebagai saudara yang hidup dalam satu kesatuan negara, kita mesti bersikap saling merangkul dan saling menghargai, agar nggak ada petumpahan darah antar saudara. Kan enak kalau damai, mau pergi kemana aja jadi nggak was-was ‘kan?
Kamu mesti bangga jadi orang Indonesia, karena kaya akan kebudayaan. Budaya itu sendiri adalah bagian dari ciri khas suatu wilayah lho. Jadi jangan sampai hilang agar anak cucu kita masih bisa melihat kebudayaan kita. Jepang aja bangga dengan kimononya. Masa kita diam aja batik, reog dan desain kerajinan perak, direbut negara lain?
Supaya nggak dibodoh-bodohi dengan perkembangan zaman, menambah wawasan itu penting lho. Caranya dengan belajar, perkembangan teknologi semakin lama semakin berkembang, biar nggak ketinggalan zaman, kamu harus terus menambah wawasan dengan cara belajar. yang jelas berawal dari membaca.
Kamu nggak usah bingung-bingung menerapkan makna sumpah pemuda, karena dengan menjaga lingkungan, kamu sudah menghargai makhluk hidup lainnya. Dari jangan buang sampah sembarangan, jangan melukai tumbuhan sampai menjaga bumi dari polusi udara dan efek rumah kaca.
Itulah 5 nilai sumpah pemuda yang bisa kita terapkan di kehidupan sehari-hari, selain menerapkan, kita juga harus ingat ikrar sumpah pemuda, ya! Agar semangatmu sama dengan pemuda kita terdahulu.
Jadi kamu udah melakukan yang mana aja nih?
Penulis : Dewi Shinta N
Editor: Dwi Andika Pratama