ENS Indonesia

Please wait...

Blog

MOTIVASI

5 Alasan! Kenapa Kuliah itu Penting untuk Hidup Kamu?!

Published at 14 Oct 2018 12:00

Kamu pernah kepikiran nggak sih, buat apa sih kuliah? Apa yang bener bener kamu inginkan ketika kuliah?

Banyak kok orang yang nggak kuliah tapi mereka suskes, lihat ibu mentri Susi Pudjiastuti yang jadi mentri. Walau sekolahnya aja nggak selesai.

Tapi coba lihat Tasya Kamila artis yang udah terkenal dari kecil yang berpenghasilan tinggi, tenar, tapi tetep mentingin kuliah.

Walaupun kamu udah punya pekerjaan, bisnis, bahkan orang tua yang kaya sejagat raya, atau mau nikah sama jutawan sekalipun, kuliah itu penting!

Kenapa sih kuliah itu penting? Ini alasan kenapa kamu harus mempertimbangkan untuk kuliah:

1. Kuliah adalah Cara Paling Mudah untuk Menjemput Ilmu

Segala hal yang kamu lakukan itu perlu ilmu, sekarang kamu punya bisnis tapi nggak punya ilmu apa bisa berjalan?

Apa kamu tau strategi apa yang harus dilakuin biar bisnis kamu sukses?

Jelas jawabannya nggak, karena dengan ilmu kamu bakalan tau apa langkah apa yang bisa kamu ambil.

 

2. Saat Kamu Kuliah Kamu Mempelajari Hal Baru

Kamu pasti akan banyak menemukan hal baru saat kuliah, bertemu teman-teman baru juga, dapat mengalaman baru.

Kuliah juga dapat melatih kamu hidup mandiri, melatih kamu untuk beradaptasi dan bertahan di bawah tekanan.

 

3. Kuliah Membentukmu Menjadi Generasi patut dicontoh

Nggak terkecuali buat perempuan yang mungkin setelah menikah jadi ibu rumah tangga terus ilmu selama kuliah dikemanain dong?

Kelak kamu punya anak, kasih ilmu itu untuk anak kamu nanti. Seorang anak berhak terlahir dari seorang ibu yang pintar dan berwawasan luas, supaya bisa dididik menjadi anak yang cerdas.

 

4. Kuliah Bikin Makin Dekat dengan Impianmu

Kamu punya impian yang ingin kamu wujudkan, maka jadikanlah ajang kuliah ini sebagai “batu loncatan” kamu buat bisa menggapai semua impianmu.

Karena nggak ada impian yang bakalan datang gitu aja tanpa kamu melakukan usaha untuk mencapainya.

 

5. Kuliah Memberimu Pengalaman Hidup yang nggak Terlupakan

Kamu akan dapat banyak pengalaman hidup selama kuliah dan akan terus kamu ingat.

Karena pasti akan memberi kamu pelajaran yang bermanfaat untuk hidup kamu kedepannya.

Seperti banyak yang dikatakan orang-orang “guru terbesar dalam hidup adalah pengalaman”.

 

Lima alasan ini yang bikin kamu semakin yakin kalau kuliah itu PENTING! dan Kamu bebas menentukan mau kuliah dimana.

Nggak ada keharusan untuk kamu kuliah di PTS, PTN, atau Politeknik. yang paling penting kamu tau tujuan kuliahmu.

Selain 5 di atas, apa alasanmu untuk kuliah?

 

Penulis: Anggun Widaningsih

Editor: Dwi Andika Pratama

 

Related Article