Please wait...
7 Filosofi Pensil - Tentang Kehidupan
Maknanya :
Untuk menjadi seseorang yang hebat, memang harus melewati tahapan penajaman. Berbagai cobaan dan tantangan, disakiti, dilukai, dan lain sebagainya. Kita mungkin akan melwati berbagai cobaan yang menyakitkan hati, atau melewati hal-hal yang memang penuh kesabaran. Dengan hal itu, kita menjadi terasah dan semakin baik. Namun jika kita tak sabar, kita tak pernah akan menjadi runcing.
bisa menuliskan hal yang berbeda. Semua tergantung orangnya.”
Maknanya :
Setiap orang diberikan kehidupan, entah kita mau menuliskan apa dalam hidup kita. Semua tergantung diri kita sendiri, entah mau menulis cerita yang indah atau sebaliknya. Setiap orang punya kemauan yang berbeda dalam hidupnya. Semua orang punya kesempatan untuk berbuat sesuatu. Tergantung diri kita sendiri mau menuliskan apa di hidup kita. Kita pun tak akan pernah bisa kembali ke masa lalu. Kita hanya bisa mengusahakan sebaik-baiknya.
Maknanya :
Seperti apapun awal hidup kita, kita lah yang paling menentukan nanti akan jadi seperti apa lewat usaha kita. Entah jadi masa depan yang indah, atau menjadi biasa saja. Kita memang tidak bisa memilih bisa dilahirkan dari keluarga siapa. Kita tidak bisa memilih nanti dilahirkan dari keluarga orang kaya, pejabat, orang yang pintar, keluarga yang serba dalam kecukupan dan lain-lain. Namun bukan itu masalahnya. Keindahan hidup kita adalah diri kita sendiri yang mengusahakan, kita sendiri yang telah diberikan kekuatan dan berbagai kemampuan dalam hidup ini.
Maknanya :
Dalam menjalani kehidupan ini, kita memang berusaha melakukan sesuatu dengan benar. Namun sebagai manusia, memang kita jauh dari sempurna. Adakalanya kita berbuat kesalahan. Kita memang bisa berharap dan berusaha melakukan semua tugas atau tanggung jawab kita dengan sebaik-baiknya. Namun apa daya, kita hanyalah manusia. Kita tidak akan terlepas dari kelalailan, kelupaan, dan berbagai hal lain yang sifatnya manusiawi.
Maknanya :
Dalam menghadapi semua cobaan, ada kalanya mungkin kita bisa saja terjatuh atau dijatuhkan. Namun untuk bisa bermakna dan berkarya lagi, tak lain kita harus berani bangkit kembali. Jika kita tidak bangkit lagi, mungkin kita bisa tersisih. Kita bisa terbuang di tempat yang tidak kita inginkan. Memang seperti inilah hidup yang kita jalani. Patah dan jatuh itu adalah bagiannya, setiap orang kemungkinan besar akan merasakannya.
Maknanya :
Bukan seberapa keren dan mewah hidup yang kita punya. Seseorang yang disukai orang lain adalah kebermanfaatn yang hadir dari semua tingkah lakunya. Seseorang akan dirindukan kehadirannya karena kebaikan dan kebermanfaatannya. Sifat dan tingkah seperti itulah yang membuat orang lain betah dengan kita, bahkan ingin berlama-lama bersama kita. Semua perbuatan yang kita lakukan, itulah yang menghasilkan respon dari orang lain.
Maknanya :
Setiap manusia pasti akan mati. Hanya perbuatan-perbuatan kita lah yang bisa diingat orang, entah itu baik entah itu buruk. Kita tidak akan abadi di dunia ini. Tidak ada manusia yang akan abadi hidup di dunia ini. Apaun yang ada di dunia ini bersama kita, semua itu hanyalah titipan. Orang-orang hanya akan mengenang kita lewat semua perbuatan yang kita lakukan. Kita akan kembali kepada Sang Pencipta, mempertanggung jawabkan semua tulisan kehidupan yang telah kita buat.
Sumber:
ajpcreations.id