ENS Indonesia

Please wait...

Blog

ENS INFO

Jangan mau repot sendiri! Lakukan 5 hal ini agar teman kelompokmu ikut bekerja

Published at 05 Dec 2018 15:30

Terkadang memahami sikap teman tak semudah membalikkan tangan. Pemikiran, ide dan persepsimu dengan teman tentu nggak akan sama, bahkan dalam kerja kelompok pun terkadang nggak akan berjalan lancar karena perbedaan pendapat.

Untuk itulah agar tugas sekolahmu nggak berantakan, kamu harus pintar-pintar untuk menyesuaikan teman-temanmu. Selain agar nggak dimanfaatkan dalam tugas kelompok, kamu juga nggak menjadi tulang punggung dari tugas kelompokmu itu.

Jadi apa aja yang mesti kamu lakukan agar nggak dimanfaatkan dengan teman sekelompokmu. Yuk simak!

 

1. Buat kesepakatan dari awal

(image:inovasee.com)

Tentu kamu sudah mengenal dengan baik teman-temanmu satu kelas. Saat mendapat teman yang agak pemalas, jangan buru-buru mengumpat dalam hati, kamu masih bisa mengusahakan agar teman seperti itu nggak menjadi beban justru menjadi berkah.

Bagaimana caranya? Yang pertama adalah buatlah kesepakatan bersama dari awal dan berikan kesempatan pada lainnya untuk terlibat. Jika kamu takut malas mereka kumat, kamu bisa mengantisipasi dengan membuat kesepakatan sejak awal.

 

2. Jangan jadi orang yang sok tau

(image:kap-pendiam.blogspot.com)

Jika kamu nggak mau dibebani dengan tugas kelompok, maka janganlah jadi orang yang sok tau agar terlihat paling pintar. Karena itu akan menimbulkan boomerang bagi kamu.

Cobalah menjadi orang yang terbuka dengan brainstroming bareng teman-temanmu. Selain menciptakan keharmonisan bagi kelompokmu, hal ini juga untuk menemukan penyelesaian dengan mengumpulkan ide-ide yang ada.

 

3. Jangan egois

(image:jadiberita.com)

Kekeuh(baca: teguh pendirian) terhadap ide yang kamu punya itu membahayakan diri sendiri lho. Karena kalau kamu kekeuh, seakan-akan hanya kamu saja yang punya ide. Jadi jangan egois, ya kawan. Namanya tugas kelompok, bukan tugas individu.

 

4. Komunikasikan dengan baik

(image:blogpsikologi.blogspot.com)

Jika menurut kamu ide teman kurang pas untuk dijadikan jawaban. Jangan sesekali berkata "nggak, jawaban lo jelek" karena itu akan menghasilkan ketidakharmonisan di dalam kelompokmu sendiri.

Komunikasikan dengan baik dan transparan, karena jika kamu mengkomunikasikan hal tersebut dengan baik-baik dan sopan. Maka temanmu akan nyaman satu kelompok dengan mu dan pasti tugas kelompok pun akan berjalan dengan baik.

 

5. Ajak kumpul

(image:pixabay)

Untuk menghasilkan tugas yang baik dan memuaskan, maka kamu membutuhkan tempat yang nyaman untuk menjadi basecamp kamu dengan temanmu.

Ajak kumpul teman mu di suatu tempat maka dari itu proses brainstroming-mu dan kelompok akan berjalan lancar. Cafe bisa menjadi salah satu tempat yang cocok untuk kerja kelompok, selain menjadi tempat refreshing sekaligus meransang ide kamu bakal lebih epic.

 

Itu dia 5 cara agar kamu nggak mengerjakan tugas kelompokmu sendiri. Yang paling utama kenyamanan, jika kamu membuat teman-temanmu nyaman, maka ide apapun akan diserap dan dikerjakan dengan baik dengan teman-teman mu.



Penulis : Dewi Shinta N

Editor : Dwi Andika Pratama

Related Article