Please wait...
Setiap orang berpotensi menjadi lebih baik dalam berbagai hal. Ada pepatah mengatakan “manusia akan berhenti hidup, bila ia berhenti belajar dan berhenti untuk menjadi lebih baik”. Kamu mungkin sudah cukup belajar di sekolah secara akademis, tapi untuk menjadi lebih baik atau mempunyai pribadi yang baik terkadang nggak bisa kamu dapatkan di pembelajaran formal di sekolah.
Untuk menjadi pribadi yang baik itu bisa dimulai dengan hal yang sederhana kok. Ada kata sederhana yang memiliki power untuk membantu kamu menjadi pribadi yang lebih baik. Apa saja?
(image:unsplash.com)
Hayo, coba ingat-ingat seberapa sering kamu mengucapkan terimakasih ketika kamu dibantu oleh seseorang? Padahal ketika kamu mengucapkan kata “terimakasih” lalu kamu tersenyum, orang yang membantu kamu pasti akan ikut tersenyum dan merasa senang karena sudah membantu kamu.
Dan nantinya orang-orang nggak akan ragu lagi untuk memberikan kamu bantuan ketika kamu membutuhkan bantuan. Karena itulah, ayo berlatih mengucapkan “terimakasih” untuk hal-hal sepele sekalipun. Kata terimakasih itu merupakan bentuk apresiasi kepada seseorang lho.
(image:unsplash.com)
Mengucapkan kata “tolong” merupakan kata sederhana namun dampaknya luar biasa, apalagi kalau kamu sedang butuh bantuan. Tapi nggak jarang hal ini juga terlupakan begitu saja, iya ‘kan? Coba ingat-ingat lagi, sering nggak kamu minta bantuan tanpa mengucapkan embel-embel “tolongin ini…” atau “tolong dong…”
Padahal, mengucapkan kata “tolong” itu sederhana banget. Dengan kamu mengucapkan kata “tolong” ketika meminta bantuan, orang yang kamu mintai tolong pasti akan merasa lebih respect untuk menolong kamu. Karena nggak jarang juga kan kamu nyinyir kalau ada orang yang minta tolong ke kamu tapi nggak ada minta tolongnya alias langsung nyuruh gitu aja. Ya ‘kan? Hehe
(image:islamidia.com)
Katanya, kata “maaf” adalah kata yang paling sulit untuk diucapkan, bagaimana menurut kamu? Karena kata maaf itu biasanya identik dengan sebuah pengakuan atas kesalahan.
Selain itu kata maaf sulit diucapkan karena ego yang cenderung tinggi dan demi sebuah pencitraan alias gengsi nggak mau banget keliatan mengakui kesalahan, “ngapain gua minta maaf, salah juga nggak!” biasanya begitu ‘kan? Hehe. Padahal kenyataannya nggak gitu lho.
Justru kata “maaf” akan bisa memperbaiki hubungan yang kurang baik dan nggak akan menurunkan harga diri kamu kok, malah itu akan membuat kamu terlihat lebih rendah hati, terlihat dewasa dan nggak egois.
Mengucapkan maaf bukan berarti kamu kalah, tapi mencerminkan kalau kamu orang yang sadar diri dan menghargai sebuah hubungan dengan orang lain. Percaya deh, kata “maaf” akan membantu kamu banget untuk menjadi pribadi yang lebih baik lagi.
Gmana? Baru ngeuh kan kalau ternyata kamu sering melewatkan hal-hal tersebut? Hehehe. Nah, yuk! Mulai sekarang biasakan untuk mengucapkan terimakasih, tolong dan maaf dalam berbagai kegiatan kamu sehari-hari.
Terimakasih sudah membaca sampai akhir, tolong bagikan tulisan ini kepada rekan terdekat kamu, maaf kalau sudah merepotkan.
Penulis: Anggun Widaningsih
Editor: Dwi Andika Pratama