ENS Indonesia

Please wait...

Blog

ENS INFO

Ternyata Ada 5 Manfaat Tidur untuk Kebaikan Kinerja Otak-mu

Published at 25 Oct 2018 20:16

Kamu sering lemes di sekolah? Kalau teman kamu manggil, kamu nggak langsung menengok alias nggak langsung ngeh dipanggil. Bisa jadi kinerja fokus di otak kamu terganggu tuh, mungkin kamu kurang minum air putih, ya!

Menurut Joan Koelemay, RD, ahli diet di Beverage Institute, Amerika Serikat, air bisa diibaratkan sebagai elemen yang sangat dibutuhkan tubuh kamu dan hadir dalam bentuk cairan, makanan, atau murni dalam bentuk air mineral.

Semua ini dibutuhkan untuk mengganti cairan yang hilang setiap hari. Jika cairan hilang, oksigen tubuh akan berkurang, itulah yang menyebabkan kita nggak fokus.

“aku udah minum 8 gelas perhari kok, tapi tetap nggak fokus, bukannya nggak fokus sih tapi enak aja gitu kalau bengong.” Bengong atau pun nggak fokus sama saja, sama-sama menggangu aktivitasmu.

Berarti ada yang salah dengan pola hidup kamu yang berdampak ke kinerja otak. “aku suka begadang main game, abis geregetan nggak menang-menang.” Hmm... nah kan! Masalahnya, di pola tidur kamu. Jangan terlalu banyak begadang karena insomnia sangat membahayakan bagi tubuh kita lho.Upayakan untuk mencukupi kebutuhan tidur, mulai dari pukul 22.00 pergi tidur dan bangun jam 05.00.

Ada penelitian tidur selama 15 menit sebelum jam 12 mampu mengembalikan kebugaran badan setelah beraktivitas. Jadi apa aja sih manfaatnya? Ini dia 5 manfaat tidur untuk kebaikan kinerja otak.

 

1. Bantu Mempertajam Memori

Tidur dengan durasi yang cukup dapat meningkatkan kekuatan ingatan kamu. Peneliti mengungkapkan bahwa selama tidur, otak kita menyimpan informasi dalam sebuah firma indeks yang membantu mengingat ketika diperlukan. Kurang tidur mengganggu pengindeksan (menganalisa) ini sebagai akibatnya kamu nggak dapat mengingatnya.

Jadi, pelajaran yang kamu pelajari hari ini, nggak mudah hilang dan masih bisa kamu ingat karena kinerja otak sedang prima. Selain itu berguna untuk melawan penuaan otak secara dini.

 

2. Memperbaiki Suasana Hati

Kemarahan emosional sering terjadi tanpa disadari saat seseorang merasa lapar. Ada penelitian yang menemukan bahwa kekurangan tidur dapat membuat seseorang kesulitan untuk mengatur emosi. Dampaknya kamu lebih gampang emosi dengan hal-hal spele.

 

3. Membantu Mengambil Keputusan

Para ilmuwan menemukan bahwa pikiran bawah sadar dapat membantu seseorang untuk mengambil keputusan lebih baik. Karena kelelahan dan kurang tidur dapat mempengaruhi proses pengambilan keputusan seseorang terhambat. Maka dari itu jaga kebutuhan tidur mu ya! Jangan mentang-mentang kuat begadang!

 

4. Menjadi Lebih Fokus

Studi menunjukkan bahwa tidur yang cukup dapat membantu seseorang untuk tetap tajam dan waspada selama menjalani kegiatan setiap harinya. Dengan begitu saat kamu menyimak dan mendengarkan guru mengajar, kamu bisa lebih menyerap materi pelajaran jauh lebih banyak dan tingkat pemahaman yang kamu dapat lebih tinggi.

 

5. Tidur Membantu Mendetox Pikiran

Seperti sampah di dalam rumah yang selalu dibersihkan dan dibuang keluar, maka sampah di pikiran kamu pun harus dibuang dengan tidur yang cukup. Ilmu saraf menunjukkan bahwa otak manusia harus dibersihkan dari sampah yang berarti pikiran buruk yang menumpuk di dalam otak. Dengan tidur, seseorang akan mendapatkan waktu yang lebih baik saat menjalani hari berikutnya.

 

Begitulah 5 manfaat tidur untuk kebaikan kinerja otak, tidur yang cukup itu perlu, tapi ingat jangan tidur di kelas saat guru menerangkan ya! Hehe. Kalau kamu mengalami kesulitan konsentrasi saat belajar, mulailah memperbaiki pola tidurmu. Semangat ya!

 

 

Penulis : Dewi Shinta N

Editor: Dwi Andika Pratama

 

 

Related Article